Penggemar (G)I-DLE di China dibuat geram dan marah oleh iQYi perusahaan stasiun TV yang menayangkan acara tersebut. Hal ini disebabkan oleh salah satu grup yang diduga menjiplak salah satu konsep milik (G)I-DLE yaitu konsep pada lagu “Lion” yang menjadi lagu final di acara survival Mnet “Queendom” lalu.
Kemiripan terlihat pada judul lagu, lirik lagu, konsep kostum, hingga beberapa tarian terlihat yang digunakan.
Penggemar (G)I-DLE kemudian makin dibuat geram setelah Mnet dan CJ ENM menggunakan label nama yang sama ‘I-Land’ untuk program acara terbaru mereka dengan Weverse. Nama tersebut merupakan nama yang sama dengan tajuk dari tur dunia yang akan digelar (G)I-DLE mendatang, namun tertunda karena situasi yang tidak memungkinkan.
Merasa tidak adil, penggemar meminta Cube Entertainment untuk bertindak tegas dalam perlindungan trademark untuk idolnya. Saat ini Neverland (fans (G)I-DLE) sedang meramaikan tagar #cube_protect_gidle untuk menuntut agensi agar memberikan pernyataan tentang masalah ini.
Bagaimana menurut kalian?