Pada tanggal (9/6) VICTON menghadiri fansign Event, kemudian Chan mengungkap jika dia bertemu dengan teman sekelasnya semasa sekolah.
“Suatu hari Wyatt ONF melihat Seungsik, kemudian Wyatt mendekat padaku dan berbisik” Kata Chan.
“Siapa nama orang berambut kuning yang berdiri didekatmu?” Tanya Wyatt. Mendengar pertanyaan Wyatt, Chan pun menjawab :”Seungsik, mengapa?”.
Tanpa diduga Chan, Wyatt memuji jika Seungsik benar-benar sangat tampan. Mendengar cerita Heo Chan semua Alice (nama fandom) yang hadir langsung berteriak nama Kang Seungsik.
Sementara itu, VICTON baru saja menyelesaikan masa promosi lagu comeback mereka dengan “Time of Sorrow” sedangkan ONF sedang disibukkan jadwal promosi Comeback untuk lagu “Complete”.