SPECTRUM Bicara Tentang Kembalinya Mereka Sebagai Grup dengan 6 Anggota & Kim Dongyoon

0
527
Facebook
Twitter
Pinterest

SPECTRUM mengatakan bahwa mereka tidak akan pernah melupakan anggota mereka, Kim Dongyoon.

Pada 2 November, SPECTRUM mengadakan showcase untuk album mini kedua mereka “Timeless Moment” dan menampilkan tittle track mereka “What Do I Do”. Tittle track untuk album mereka berbicara tentang frustrasi setelah gagal melarikan diri dari dunia ketidaksadaran dan mimpi.

Donggyu berkata “Ini album kedua kami, jadi aku pikir kami harus berusaha keras. Juga, itu sangat berarti karena semua anggota berpartisipasi dalam penulisan lirik, pembuatan, atau desain sampul album. Ini menarik seperti promosi debut kami”.

Hwarang mengungkapkan, “Lagu debut kami lebih garang dan intens, tetapi kami mengubah gaya kami untuk menggambarkan gambar yang lebih canggih dan elegan”.

Spectrum akan kembali sebagai grup beranggota enam dari album ini. Grup ini memulai debutnya pada bulan Mei sebagai grup tujuh anggota. Namun, anggota Kim Dong Yoon meninggal pada 27 Juli lalu, dua bulan setelah debut grup.

Jaehan terharu ketika dia menyebutkan “Dear My”, salah satu lagu di album mereka. “Lagu ini pada awalnya dibuat untuk berterima kasih terhadap semua cinta dan dukungan terhadap yang diberikan fans kepada kami. Ketujuh dari kami semua merekam lagu itu. Lagu ini direkam sebelum Dongyoon meninggal. Tapi itu terjadi. Jadi kami ingin merilis lagu ini dengan suara Dong Yoon kepada dunia”.

Tidak ada pernyataan resmi mengenai penyebab kematian untuk Kim Dong Yoon. MC berkata, “Keluarga Kim Dong Yoon ingin menghindari mengungkapkan alasannya. Jadi tidak mungkin bagi kami untuk membicarakan masalah ini”.

SPECTRUM juga mengungkapkan pemikiran mereka pada comeback di bulan November “Banyak artis senior membuat comeback mereka pada bulan November. Tujuan kami adalah membiarkan pemikiran dan ide kami dikenal dan juga mempromosikan grup kami. Kami berpikir bahwa kami akan belajar banyak sambil tampil bersama artis senior. Kami akan mencoba menjadi seniman yang selalu melakukan yang terbaik”.

Album “Timeless Moment”akan dirilis pada tanggal 4 November (besok).

Tinggalkan Komentar!